Adab Membaca Al-Qur'an

Posted Rabu, 30 November 2011 by zaqia timmi

Agar kita lebih khusyuk dalam membaca Al-Qur'an, ikutilah adab berikut ini :

1. Niat yang ikhlas karena Allah
    Dari riwayat Abu Hurairah ra, Rasulullah bersabda : "Sesungguhnya Allah SWT tidak memandang pada bentuk tubuh mu dan tidak juga pada rupa wajahmu. tetapi Ia memandang pada keikhlasan hatimu"

2. Berwudhu sebelum qira'ah
    Seseeorang memberi salam kepada Rasulullah ketika Beliau sedang berwudhu , maka Beliau menunda menjawab salam tersebut sampai Beliau selesai berwudhu baru menjawabnya, sambil bersabda : "Sebenarnya tidak ada yang menghalangiku untuk menjawab salam mu tadi. melainkan aku tidak suka menyebut nama Allah kecuali dalm keadaan suci"  (HR. Ahmad, Abu Daud, An-Nasa'i, dan Ibnu Majah)

3. Memilih tempat atau pakaian yang suci
    Dari Anas bin Malik ra berkata bahwa : "Rasulullah bersabda : Bahwa masjid Allah tidaklayak dikenai kencing atau kotoran manusia, karena sesungguhnya Ia adalah untuk berzikir kepada Allah dan membaca Al-Qur'an"  (HR. Muslim)


4. Membaca Isti'adzah
    " Maka apabila kamu membaca Al-Qur'an maka mohonlah perlindungan dari setan yang terkutuk " (QS. An- Nahl 16 : 98 )


5. Merendahkan suara
    " Dan serulah Rabb-mu dengan merendahkan diri dan merasa takut , sesungguhnya Ia tidak menyukai orang-orang yang melampaui batas " ( QS. Al - A'raaf 7:55 )

Posting Komentar